4 Keuntungan yang Bisa Dimiliki Bila Punya Pasangan Bule

Memilih pacar mungkin adalah hal yang nggak begitu susah. Bahkan modal suka saja sudah bisa jadi satu alasan untuk memilih seseorang. 
Tapi, untuk urusan menikah beda lagi. Ada banyak pertimbangan yang harus dipastikan sebelum memutuskan memilih siapa-siapanya. 
Lantaran tujuan menikah beda dengan pacaran, maka jelas perlakuannya tak sama. Dalam pernikahan kita wajib memilih seseorang yang bisa menemani sampai hari tua nanti.
Soal memilih pasangan, pernah tidak selama ini kamu berpikir tentang mempunyai pasangan bule atau warga negara asing? Kalau iya, maka kejar deh. 
Di zaman sekarang yang seperti itu bukan masalah kok, buktinya makin hari semakin banyak saja warga negara Indonesia yang memiliki pasangan asing. 
Ada banyak lho keuntungan menikahi bule, selain soal lebih cantik dan ganteng saja. Seperti apa? Simak ulasannya berikut.

1. Memperbaiki keturunan

Banyak yang berpendapat bahwa alasan mereka menikah dengan warga negara asing  adalah untuk memperbaiki keturunan. 
Seperti yang kita tahu kebanyakan warga asing memiliki fisik yang menawan, dengan postur tinggi dan gagah serta banyak juga yang berkulit putih dan berambut pirang.

Mereka yang berpikir demikian juga ingin memiliki keturunan yang memiliki postur tubuh tinggi, putih, berambut pirang, dan bermata cantik. 
Karena untuk ukuran masyarakat Indonesia kita masih kalah tinggi dengan warga dari beberapa negara di luar sana.

2. Punya kesempatan tinggal di luar negeri



Hal lain yang menjadi keuntungan menikahi warga negara asing adalah kita punya kesempatan untuk tinggal di negara pasangan. 
Dengan menikahi warga asing, terutama pria, para wanita akan berkesempatan dibawa ke negara asalnya dan menetap di sana.
Warga negara asing juga erat kaitannya dengan hobi mereka berjalan-jalan menjelajah tempat baru. 
Dengan menikahi mereka, kesempatan untuk diajak travelling ke negara-negara baru tentu saja lebih besar.

3. Mempelajari budaya baru



Memutuskan menikah dengan bule berarti kita bisa mempelajari budaya dari pasangan. 
Budaya indonesia pasti jauh berbeda jika dibandingkan dengan negara lain, itulah yang akan menjadi keseruan sendiri saat kita berusaha memahaminya. 
Kita akan belajar hal-hal seperti apa makanan yang disukai, bagaimana cara mereka mengatasi masalah, apa yang dilakukan di waktu senggang dan kebiasaan lain yang pastinya menyenangkan untuk dipahami dan dipelajari.

4. Membuka pikiran kita



Menikah dengan orang yang berasal dari negara berbeda pastinya akan membuka pikiran dan wawasan kita. 
Bila selama ini yang kita tahu hanyalah segala tentang Indonesia dengan kondisi seperti ini, ketika kita mendapatkan pasangan warga negara asing pastinya kita akan mendapatkan pengetahuan baru.
Pengetahuan yang selama ini kita dapat dari internet mungkin hanya secuil dari keseluruhan yang bisa kita peroleh bila dipelajari langsung dari orang yang bersangkutan. 
Orang bilang kita akan menjadi sosok idealis untuk negara sendiri bila kita sudah memahami negara lain.
Inilah serunya punya pasangan bule. Selain menang fisik, kita juga bakal mendapatkan begitu banyak manfaat. 
Jika kamu ngebet nih pengen punya pasangan bule, ada beberapa negara yang orang-orangnya mengagumi masyarakat Indonesia. 
Mereka tak hanya bisa diajak berteman, tapi juga ke pelaminan.

Sumber :boombastis.com

Loading...
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==