Kecelakaan di Cikidang yang terjadi pada sebuah bus rombongan wisata PT Catur Putra Group Bogor disebabkan rem blong.
Tepatnya, di tanjakan letter S, Kampung Bantar Selang, Desa Cikidang, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Keterangan dari Polres Sukabumi, kecelakaan maut yang menimpa bus bernopol B 7025 SAG itu terjadi pada pukul 12.03 WIB, hari ini Sabtu (8/9/2018).
Bus yang digunakan untuk keperluan wisata gathering di Bravo Adventure itu ditumpangi puluhan karyawan dari PT Catur Putra Raya Group Bogor.
Dalam perjalanannya, ada lima unit bus lainnya serta sejumlah kendaraan pribadi yang berjalan beriringan.
Bus itu sendiri berada di urutan terakhir rombongan yang jumlah keseluruhannya sebanyak 200 orang itu.
Saat melintas di tanjakan atau turunan letter S Cikidang-Pelabuhan Ratu tersebut, rem mengalami blong.
Sehingga sopir tak mampu mengendalikan laju kendaraan dan jatuh ke jurang dengan kedalaman sekira 30 meter.
Seluruh korban yang menurut data sementara berjumlah 30 orang itu pun langsung dievakuasi dengan menggunakan sejumlah mobil ambulans Puskesmas Cikidang dan Rumah Sakit Sekarwangi.
Dalam proses evakuasi, petugas dibantu oleh warga sekitar.
Dilaporkan pula, bahwa dalam insiden kecelakaan di Cikidang tersebut, sebanyak 14 meninggal dunia.
Namun jumlah korban diperkirakan akan bertambah sebab masih ada 4 korban yang masih harus dievakuasi karena terperangkap di dalam bus.
Kesimpulan sementara, bus tersebut mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal.
Sumber : Bogor.pojoksatu
Loading...